Photonosh Blog --> Saya akan mencoba berbagi informasi apa saja tentang fly fishing. Apa yang pernah saya baca, apa yang pernah saya dengar dan apa yang sudah saya praktekkan,. Belum lama mengenal teknik memancing ini, tapi mempelajarinya sangat ternikmati bagi saya. Begitu banyak referensi mengenai fly fishing, namun hampir semuanya berbahasa asing. Semoga apa yang saya tulis disini dapat bermanfaat.. Salam lestari..

  • Popper Fly

    Dulu saya mengira fly fishing hanya untuk target ikan trout, salmon dan bass,. ternyata lebih dari itu, kita juga punya banyak spesies ikan yang bisa dipancing dengan teknik fly fishing [...]

  • Fotografi Makro

    Belajar kebesaran-Nya dari makhluk-makhluk kecil-Nya[...]

  • Fly Fishing Hampala

    Fly fishing dengan target ikan hampala adalah selalu menyenangkan [...]

  • Fly Fishing Mahseer

    Fly fishing dengan target ikan mahseer adalah selalu menyenangkan [...]

  • #

    #

Best Travel Fly Tying Vise in the world!

Posted by AWS PhotonosH On 04:10 No comments

Definisi travel fly tying vise benar-benar cocok disematkan untuk vise buatan Jerman ini. Ini adalah Victorinox / Swiss pocket knife nya fly tying vise. Vise ini dapat dilipat sampai dengan ukuran separonya hp android. Soal build quality sudah tidak diragukan lagi, buatan Jerman! Jelas pilihan bahan dan finishingnya sempurna.

Kemampuannya "travelling" sungguh diluar nalar. Dia bisa bersandar dimana saja! Kayak perangko, nempel aja. Bukan hanya asal bisa nempel, tapi posisi jaw nya selalu bisa diatur sesuai posisi kita, jadi benar-benar bisa dipakai untuk tying. Mau ditaruh di meja, di spion motor, di stir mobil, di pohon dll, semua bisa! Check dokumentasi PhotonosH berikut:

Nempel di pagar rumah

Nempel di pohon

Nempel di spion motor.. hwehehe..

Nempel di Regal pedestal base

Nempel di meja, pastinya.

Nempel di stir mobil

Sayangnya, vise ini tidak diproduksi lagi. Beberapa kolektor menyarankan, jika punya keep, jangan pernah jual. Atau jika ada yang jual, pastikan dibeli, karena vise ini benar-benar langka. Lihatlah ukurannya, sangat kecil dan kompak.

Separonya hp android, compact.

Orvis pernah berkolaborasi dengan pabrikan Jerman ini, Orvis menambahkan pedestal base dan kotak vise berbahan kayu yang sangat mewah. Tapi sudah jelas, untuk seri yang digandeng ORVIS ini jumlahnya terbatas dan dipastikan GHOIB! Bahkan gambarnya sekalipun susah didapat. Sayang sekali link mengenai sudah tidak bisa diakses. Hanya foto-foto berikut yang penulis bisa temukan:

Colaborasi dengan ORVIS

Made sometime in the "90's. Someone told me that Orvis sold them at one point, bit I could never verify that.